Mengenal Hexa Chroma dan Fiturnya Dalam Televisi

0
M– Televisi merupakan salah satu barang elektronik yang memiliki perkembangan teknologi yang begitu cepat. Teknologi terbaru kini yang dimiliki TV adalah teknologi hexa chroma. Salah satunya adalah TV dari Panasonic, yang menghadirkan model TV berteknologi hexa chroma. Lalu, sebenarnya apa itu hexa chroma?

Hexa chroma merupakan teknologi yang dapat menghadirkan dan menyuguhkan Anda warna natural tv hexa croma dengan 6 reproduksi warna ke dalam TV Anda. Hexa chroma drive yang menggunakan 6 reproduksi warna, mengatur warna dengan menambahkan 3 warna pelengkap (CMY) ke 3 sumbu warna primer (RGB). Dengan penambahan jenis warna ini, gambar pada TV Anda akan terlihat jauh lebih indah secara alami.

TV dengan warna primer saja belum dapat menyuguhkan kualitas gambar dengan warna yang luas, gambar terlihat kurang kontras. Sementara dengan adanya warna pelengkap tersebut, TV Anda akan memberikan gambar dengan tingkat kontras dan kejernihan yang bagus. Berikut beberapa fitur yang ada pada hexa chroma selain penambahan warna yang sebelumnya telah dijelaskan.

Pertama adalah sinyal yang dianalisis untuk setiap gambar, dan warna dikompensasikan agar sesuai dengan pemandangan. Maksudnya adalah tingkat warna yang ada di TV Anda nantinya merupakan warna yang benar-benar nyata seperti warna asli ketika Anda melihat dengan mata secara langsung. Kedua adalah tone dan warna kulit alami dengan gambar yang jelas dan tajam.

Mengenal Hexa Chroma dan Fiturnya Dalam Televisi

Maksudnya adalah bentuk pengubah gambar yang dirancang khusus bagi sinyal digital untuk memperbaiki warna, kecerahan dan ketajaman. Ini membuat tone dan warna kulit akan terlihat alami, meningkatkan kecerahan dan mempertajam gambar dengan metode pengurang keburaman yang orisinil. Ketiga adalah hexa boost, cukup tekan tombol hexa boost untuk menikmati warna yang hidup dalam konten spesifik seperti olahraga, drama dan animasi.

Misalnya, tone yang terlihat lebih hidup dengan nuansa warna hijau dan seragam yang terlihat seolah-olah Anda melihatnya dengan warna alami mereka dalam sebuah permainan yang sebenarnya. Keempat adalah feature local dimming, fitur yang memungkinkan tingkat kecerahan industri untuk menghasilkan gambar yang tajam dengan kontras yang tinggi dan detail yang halus bahkan dalam adegan gelap sekalipun.

Share.

Tentang Penulis

Blogger Junkie! Trance addict with Scorpion sign yang suka melepaskan imajinasi dengan tulisan. Jakarta, semoga kita selalu bersahabat. Read, Sleep, WRITE, Repeat! Selamat membaca, jangan bosan untuk berkunjung kembali, LOVE!

Leave A Reply